ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

Rutan Tanah Grogot Siap Rayakan Idul Fitri

May 1, 2022 by  
Filed under Paser

Share this news

TANAH GROGOT – Menyambut hari raya Idul Fitri 1443 H, puluhan pegawai Rutan Tanah Grogot bergotong royong mempersiapkan sarana dan prasarana pendukung demi memberikan pelayanan yang nyaman kepada masyarakat saat hari raya Idul Fitri, Sabtu, (30/04/2022).

Kepala Rutan Tanah Grogot, Doni Handriansyah melakukan penngecekan persiapan  pelaksanaan kegiatan sholat Ied, pemberian remisi idul Fitri, persiapan layanan titipan WBP khusus hari raya mulai dari pemasangan tenda, penyusunan kursi kursi, banner alur layanan, hingga persiapan kunjungan online (video call).

Selain itu, pada hari raya Idul Fitri kali ini akan dihadiri Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kaltim Sofyan untuk sholat Ied bersama dan memberikan remisi Idul Fitri kepada WBP.

Doni Handriansyah memastikan pihaknya sudah mempersiapkan seluruhnya dengan maksimal.

“Saya pastikan seluruh persiapan kita berjalan dengan lancar baik sarana prasarana maupun SDM. Ini kali pertama bapak kakanwil merayakan hari raya di Rutan Tanah Grogot, suatu kebanggaan tersendiri untuk kita semua,” ungkap Karutan.

Karutan juga menambahkan, pihaknya sudah mempersiapkan 20 unit alat komunikasi serta 10 unit wartelsuspas yang dapat digunakan oleh warga binaan untuk bersilaturahmi dengan keluarga.

“Karena masih masa pandemi, dan kunjungan tatap muka belum diperkenankan, kita siapkan 20 unit alat komunikasi dan 10 wartelsuspas, agar silaturahim teman teman WBP dengan keluarganya tetap berjalan,” tambah Doni.

Demi memberikan rasa nyaman dalam melayani masyarakat, Untuk layanan titipan makanan khusus hari raya sendiri, akan dilaksanakan selama dua hari, dan seluruh layanan di Rutan Tanah Grogot semua gratis tanpa di pungut biaya apapun. (*/yun)

 


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.