ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

PWI Kaltara Dukung Penundaan Pelaksanaan UKW

March 16, 2020 by  
Filed under Berita Daerah

Share this news

Tanjung Selor – PWI Kaltara dukung penuh Kemen Kominfo RI dengan nomor :  90 /Set.DP-31/KP.01.11/03/2020 tanggal 15 Maret 2020 perihal Penundaan Kegiatan Peningkatan Kompetensi Jurnalis atau Wartawan.

Ketua PWI Tarakan Datu Iskandar Zulkarnaen

“Kita dukung penuh dan memahami situasi dunia karena WHO sudah nyatakan pendemi Corona, dan kabar terakhir jumlah positif Covid-19 di Tawau melonjak,” kata Ketua PWI Kaltara Datu Iskandar Zulkarnaen didampingi Sekretaris PWI Kaltara Mansyur di Tanjung Selor, Senin (16/3/2020)

Sebelumnya, telah dijadwalkan Uji Kompetensi Wartawan gratis yang dilaksanakaan Dewan Pers di 20 provinsi., termasuk di Kota Tarakan melalui PWI Kaltara pada 18-21 Maret ini.

“Pada prinsipnya, PWI Kaltara mendukung penuh putusan Kemen Kominfo tersebut,” kata Iskandar.

Penundaan ini merupakan  tentang tindaklanjut upaya pencegahan penyebaran virus Corona Covid-19 khususnya terkait kebijakan penyelenggaraan kegiatan tatap muka yang menghadirkan banyak peserta baik di lingkungan pusat maupun daerah.

Dengan demikian, kegiatan Dewan Pers tentang peningkatan kompetensi wartawan dalam bentuk UKW yang dilaksanakan bersama dengan lembaga uji, selama Maret sampai dengan April ditunda hingga waktu yang belum ditentukan.

Kegiatan UKW yang tertunda ini rencananya akan dilanjutkan kembali setelah kondisi penanganan Covid-19 pada taraf yang maksimal.

Berdasarkan komunikasi panitia lokal PWI Kaltara dengan panitia pusat, Wakil Ketua Dewan Pers, Hendry Ch. Bangun, mengatakan ada kemungkinan awal April akan dilaksanakan UKW tersebut.

Sebagaimana diketahui, Dewan Pers menggelar UKW gratis di 20 provinsi yang dimulai 13-14 Maret lalu bersama tujuh lembaga uji.

Namun, UKW yang dilaksanakan pada 18-21 Maret di Bengkulu, Tarakan dan Gorontalo harus ditunda. Begitu juga UKW yang direncanakan di Mamuju, Sulawesi Barat pada 28-31 Maret, dan di Ternate pada 31 Maret- 3 April tahun ini. (*)


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.