ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

Perayaan Natal Digelar di Kristiani Center

January 31, 2020 by  
Filed under Religi, Sosial & Budaya

Share this news

SANGATTA- Malam Perayaan Natal gelaran Badan Musyawaran Antar Gereja (BAMAG) se-Kutai Timur (Kutim) dihadiri langsung Asisten Ekonomi dan Pembangunan (Ekobang) Suroto mewakili Bupati Ismunandar di Gedung Kristiani Center Jalan Soekarno Hatta, Rabu (29/1/2020). Sebelumnya, ribuan umat kristiani pun melakukan ibadah doa dan puji syukur dalam keadaan hikmat. Kegiatan ini juga turut dimeriahkan penampilan eks Vokalis Band Samsons Bams.

Umat kristiani memadati area kristiani center. Kegiatan ini turut dihadiri Asisten Ekbang Suroto. (Irfan)

Asisten Ekobang Suroto dalam kesempatan itu menyampaikan masih dalam perayaan puncak Natal, semoga seluruh umat kristiani terus hidup dalam keadaan damai berdampingan. Natal ini membawa semangat baru dan meningkatkan etos kerja yang lebih baik.

Dalam kesempatan tersebut, Dia juga menyampaikan permohonan maaf Bupati Ismunandar yang tidak sempat hadir karena ada tugas yang bersamaan waktunya menghadiri kegiatan yang lain.

“Kiranya sukacita Natal ini mampu meningkatkan semangat dan etos kerja kita yang lebih baik. Juga ada permohonan maaf Bupati Ismunandar, seyogyanya, Beliau bisa hadir dalam perayaan Natal ini, namun karena diwaktu bersamaan ada tugas sehingga didelegasikan ke saya,” jelas Suroto.

Dalam kesempatan itu, Suroto atas nama Pemkab Kutim terus mendukung kegiatan keagamaan gereja. Jika ada hal ingin meminta bantuan dalam kegiatan, Pemkab Kutim terus terbuka perhatiannya untuk kelancaran program gereja.

“Kami atas nama Pemkab terus mensupport jika ada anggatan yang dibutuhkan dalam kelancaran keagamaan karena sesuai dengan arahan Bupati Ismunandar,” paparnya.

Sebelumnya, Pdt Rubin Adi Abraham dalam pesan Natal yang disampaikan di hadapan ribuan jemaat yang hadir, mengajak seluruh umat untuk meneladani Yesus Kristus yang mau menjadi sahabat bagi siapa saja, termasuk orang berdosa.

Dia juga mengingatkan agar semua umat bisa menjadi sahabat bagi semua orang seperti perintah Yesus agar mengasihi musuh kita dan berdoa bagi orang yang menganiaya kita, dan tidak membalas kejahatan dengan kejahatan, tetapi mengalahkan kejahatan dengan kasih dan kebaikan.

“Marilah meneladani Kristus dan berpegang teguh pada perintahnya yakni saling mengasihi, termasuk musuh kita dan berdoa bagi mereka yang menganiaya kita. Mari menjadi sahabat bagi semua orang,” ujar Pdt Rubin.

“Janganlah membangun tembok – tembok pemisah diantara sesama yang bisa memecah – belah bangsa kita. Mari terus jalin persahabatan, memposiskan diri kita menjadi sahabat bagi semua orang,” tutupnya. (*/hm13)


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.